5 Game Indie Terbaik dan Tersukses di 2021

Posted on

Game terbaru saat ini banyak yang menawarkan keseruan tanpa batas seperti game indie terbaik 2021. Karena perkembangan teknologi saat ini berkembang dengan pesat dan luar biasa, Iiovasi permainan bukan hanya mengandalkan developer besar yang sudah terkenal dimana-mana. Kini banyak juga developer kecil bermunculan dan menawarkan sebuah game super kreatif bermode indie yang keren untuk dimainkan.

 

Daftar Game Indie Terbaik 2021

Anggaran game indie biasanya terkesan lebih kecil daripada jenis lainnya. Namun bukan berarti permainan tersebut tidak seru. Banyak yang menawarkan konsep gameplay yang menakjubkan,karena banyak yang bilang mode game ini setara bahkan mampu bersaing dengan game AAA. Jika kamu ingin mengetahui apa saja daftar game inide terbaik dan tersukses, ini daftar-daftar nya.

 

Baca juga: 5 Daftar Game Mac Gratis Terbaik Yang Wajib Kamu Coba

 

Inside

Inside adalah game yang bergenre Puzzle-platformer, dan Adventure. Game ini dirilis pada tahun 2016 oleh Playdead. Platform pada game ini yaitu ada di PC, Play Staytion 4, Nintendo Switch, Xbox One, dan iOS. Kasian ya android tidak ada, xixixi.

Game yang satu ini akan membawa kamu rasa penasaran yang tinggi, dengan petualangan tidak dijelaskan secara jelas mengenai apa yang terjadi. Namun dari situlah yang membuat game ini terlihat seru dan berbeda dari yang lainnya.

PlayDead sebagai developer serta publisher tetap mempertahankan keseruan dengan menghadirkan genre puzzle-platforming yang dulu telah berhasil pada game sebelumnya yaitu Limbo. Menarik bukan untuk dimainkan, tetapi pada puzzle di Inside ini dibuat lebih cerdas serta sangat bervariasi.

Kamu dapat membeli game ini fersi lengkapnya di Apple App Store dengan harga Rp 109 ribu.

 

Rocket League

Rocket League sudah pernah kita bahas sebelumnya pada sesi Game Mac Gratis Terbaik. Ternyata game ini juga termasuk salah satu game indie.Pada game ini kamu dapat memainkan sepak bola namun dengan keseruan yang lebih menantang, yaitu dengan mengendalikan mobil. Mobil-mobil pada Rocket League ini memiliki masing-masing kemampuannya sendiri, sehingga membuat permainan akan jauh lebih menyenangkan dan seru.

Kontrol yang sangat lengkap dan mudah ini membuat game indie ini menjadi game yang berkelas, sehingga kamu bisa memainkan dengan skill dalam olah dribbling yang mengagumkan. Game ini sendiri menjadi game indie terbaik dengan jumlah pemain terbanyak dan selalu menghadirkan fitur serta update yang menarik.

Rocket League dapat dimainkan secara online bersama pemain global dengan waktu yang bersamaan atau offline melawan bots yang sudah disediakan, bisa juga dimainkan bersama teman melalui offline maupun online.

 

Baca juga: 5 Game Puzzle Terbaik dan Menantang di Android

 

A Plague Tale: Innocence

A Plague Tale: Innocence ini adalah game yang bergenre: Action-adventure, horror. Game ini dirilis pada tahun 2019 dengan developer Asobo Studio. Platform pada game ini adalah PC, Play Station 4, dan Xbox One.

Game yang baru saja dirilis ini, langsung menjadi primadona game indie terbaik pada tahun 2019. Game ini diatur pada tahun 1340-an selama pandemi Black Death di sebuah pedesaan Prancis. Pemain akan memainkan karakter bernama Amicia, dia adalah seorang gadis muda dan seorang bangsawan, orang tuanya dibunuh oleh Inkuisisi. Ditengah perang yang sedang mengerikan kamu harus melintasi peperangan tersebut bersama kakaknya yang bernama Hugo yang sedang sakit misterius dan kamu harus mencari obatnya.

Game ini memang layak menjadi game indie terbaik 2019. Sepanjang perjalanan, kamu harus menakuti para tikus di sekitaran yang sangat rakus dan berbahaya, serta membius atau membunuh para penjaga sampai penduduk desa yang mengatasi.

 

This War Of Mine

This War of Mine adalah game yang bergenre survival yang dideveloper i oleh 11 Bit Studios. Game ini dirilis pada tahun 2014 dengan platform PC, Play Station 4, Nintendo Switch, iOS, Xbox One, Macintosh OS Family, dan Linux.

Dalam permainan ini bukan hanya mengajarkan terhadap hiburan semata. Sifat empati dan peduli sesama juga akan tercurahkan selama memainkannya. Sebab konsep yang dihadirkan merupakan masa setelah perang serta kamu harus memastikan para korban perang tetap bertahan hidup selama mungkin.

Banyak korban yang bisa saja meninggal mendadak dan tentunya akan menggali sifat empati dari kisah pilu yang tersaji. Kamu juga akan dituntut untuk mengendalikan berbagai warga sipil yang menjadi korban agar dapat bertahan hidup di pengungsian.

 

Baca juga: 3 Aplikasi Menggambar Terbaik di iPhone

 

Brothers: A Tale Of Two Sons

Game rilisan 2013 ini adalah keluaran dari Starbreeze yang bergenre adventure. Brothers: A Tale of Two Sons dapat dimainkan di PC, Play Station 4, Play Station 3, Xbox One, Xbox 360, Android, iOS, dan Windows Phone.

Bisa dibilang game ini mempunyai kelebihan luar biasa pada narasi ceritanya. Menghadirkan dua saudara yang tak terpisahkan melewati banyak petualangan seru dalam setiap misi. Kamu yang akan memainkan keduadua karakter tersebut sekaligus. Awalnya mungkin sulit tapi kalau sudah terbiasa maka akan terlihat lebih seru dan menyenangkan.

Kurang lebih sama seperti game dengan genre Indie lainnya, game satu ini juga menghadirkan banyak puzzle cerdas dalam perjalanan cerita. Sebenarnya misi yang tersaji dalam game yang terbilang singkat, namun pengalaman yang dapat diperoleh selama bermain game ini akan sangat berkesan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *