Harga HP Nokia 7610
Harga HP Nokia 7610

Spesifikasi dan Harga HP Nokia 7610 5G: Reinkarnasi HP Legenda!

Posted on

Ges-r.com Harga HP Nokia 7610 – Untuk Anda yang pernah memiliki HP Nokia, tentu Anda tahu bukan, bahwa ada produk Nokia seri 7610? Ya, pada masanya, Nokia 7610 adalah salah satu HP yang sangat populer. Memiliki desain unik seperti ketupat dengan spesifikasi yang mumpuni di masanya sehingga menghadirkan kebanggaan tersendiri bagi pemilik HP tersebut.

Nah, memasuki zaman Android, Nokia mulai berbenah untuk mengejar ketertinggalan mereka. Salah satunya adalah dengan merilis ulang Nokia 7610 dengan pembaruan yang signifikan. Sangat menarik, bukan?

Lantas bagaimana dengan spesifiaksi dan harga HP Nokia 7610 5G? Ya, seperti namanya, HP ini hadir dengan teknologi jaringan 5G yang super cepat sehingga banyak yang penasaran dengan harganya.

Penasaran dengan detail HP legenda yang satu ini? Simak ulasannya!

Gambaran Spesifikasi Nokia 7610 5G

Kabar mengenai kehadiran ulang Nokia 7610 ini tentu cukup menggema, terutama bagi mereka yang pernah menggunakan seri HP ini di tahun 2000an silam.

Nah, sebagaimana Nokia Edge 2022, bisa dikatakan jika Nokia 7610 5G ini akan hadir sebagai salah satu seri flagship terbaru dari Nokia. Artinya, Nokia 7610 akan terlahir kembali menjadi smartphone yang canggih!

Isu yang beredar mengatakan bahwa Nokia 7610 5G akan hadir dengan menggunakan empat buah kamera belakang dan dua buah kamera depan. Diperkirakan, sensor yang digunakan pada kamera tersebut akan mencapai 108 MP dengan tambahan lensa depth dan juga makro.

Tidak hanya itu, Nokia 7610 5G akan hadir dengan chipset Qualcomm Snapdragon 888 5G yang terbilang cukup istimewa dan akan menghadirkan performa yang stabil serta luar biasa. Terlebih, kinerja processor tersebut akan disokong dengan penggunaan RAM dengan kapasitas 10 hingga 12 GB yang sangat lega.

Hal menarik lain dari Nokia 7610 5G ini adalah memory internal yang digunakan. Nokia merilis seri ini dengan bekal memory internal berkapasitas 512 GB. Belum diketahui apakah ada slot micro SD untuk smartphone ini. Namun, tanpa micro SD pun sebenarnya memory internal Nokia 7610 5G sudah sangat mencukupi.

Lalu, bagaimana dengan layar Nokia 7610 5G ini?

Nah, Nokia 7610 5G sendiri akan hadir dengan layar berukuran 6.7 inch yang menggunakan teknologi super AMOLED. Selain besar, kualitas layar tersebut bisa dikatakan sangat memuaskan.

Terlebih, layar Nokia 7610 5G sudah dilengkapi dengan 1B color untuk warna yang lebih tajam dan juga Corning Gorilla Glass 7 untuk pengaman layar dari goresan.

Di bagian baterai, isu yang berkembang mengatakan jika Nokia 7610 5G akan hadir dengan baterai Li-Po berkapasitas 6.700mAh. Kapasitas baterai tersebut tentu tergolong cukup besar. Terlebih, ada teknologi fast charging 66W yang membuatnya semakin menarik.

Perkiraan Harga Nokia 7610 5G

Melihat spesifikasi yang ditawarkan, bisa dikatakan jika Nokia 7610 5G adalah salah satu smartphone yang cukup istimewa dengan kinerja yang mumpuni. Oleh karenanya, tidak mengherankan banyak kalangan yang menantikan tanggal Nokia 7610 5G dirilis.

Sayangnya, belum ada informasi mengenai kapan Nokia akan merilis seri smartphone yang satu ini. Namun, berkenaan dengan harga, dari informasi yang didapatkan, perkiraan harga dari Nokia 7610 5G ini adalah sekitar 6,3 jutaan.

Tentu, jika dilihat dari spesifikasi detail, harga Nokia 7610 5G ini terbilang cukup terjangkau. Nah, apakah kamu termasuk yang menantikannya? Siapkan budget kamu dan siap-siap untuk berburu flagship ini pada akhir tahun nanti.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *