Ges-r.com Cara Mengetahui Detail Website – Terdapat banyak sekali website di internet sengaja dibuat untuk tujuan tertentu, seperti bisnis atau media informasi.
Dalam membuat website tersebut, diperlukan CMS (Content Management System) agar pengelolaan website lebih mudah.
Nah, tak jarang saat berselancar di internet, kita kerap menemukan website yang bagus dan ingin mencari tahu informasi detail website tersebut. Mulai dari IP, hosting, hingga kecepatan website.
Cara mengetahui detail sebuah website dengan cepat memerlukan bantuan tools. Berikut kami beritahukan tools apa saja yang bisa kamu gunakan beserta kegunaannya.
Cara Mengetahui Detail Sebuah Website dengan Cepat
1. who.is
who.is dapat memberi tahu kamu informasi seputar informasi kontak pemilik domain. Seperti email, nomor, telepon hingga kapan pertama website tersebut didirikan.
Berikut cara menggunakannya.
- Salin https://who.is/ ke browser
- Pada kotak yang muncul dengan keterangan “Domain names or IP addresses…”, ketik website yang ingin kamu ketahui
- Klik tombol kaca pembesar di bawah
- Tak lama, who.is akan memberikan informasi yang kamu inginkan
2. builtwith.com
Selain who.is, gunakan builtwith.com untuk mengetahui teknologi CMS apa yang digunakan, layout bootstrap, hingga CDN.
Untuk mengetahuinya, ikuti tutorial berikut:
- Kunjungi https://builtwith.com/
- Pada kolom “Find out what websites are Built With”, masukkan nama website
- Tekan tombol Lookup maka akan muncul informasi yang ingin kamu ketahui
3. myip.ms
Selanjutnya memeriksa informasi lengkap perihal IP beserta pengunjung website. Untuk mengetahuinya, ikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Klik https://myip.ms/
- Saat berada di halaman MYIP.MS, cari kolom yang tersedia
- Input nama domain website, lalu tekan tombol Whois Lookup
- Tak lama akan muncul informasi seputar IP, domain, pengunjung, dan hosting website yang kamu ingin ketahui
4. developer.google.com
Tools berikutnya dapat memberikan kamu informasi kecepatan website, baik dibuka secara mobile ataupun desktop.
- Akses laman https://developer.google.com/speed/pagespeed/insights/
- Tuliskan nama web yang ingin diperiksa pada sebuah kolom yang tersedia
- Setelah klik Analyze, Google membutuhkan waktu cukup lama untuk menampilkan informasi
Itulah tadi cara mengetahui detail sebuah website dengan cepat menggunakan bantuan tools. Semoga bermanfaat untuk mencari tahu informasi yang ingin kamu ketahui dari suatu website.