Game RPG Offline

Game RPG Offline Terbaik di Mainkan untuk Android dan PC

Posted on

Jika Anda sudah pernah memainkan semua game RPG offline di bawah ini, maka pantaslah Anda mendapatkan gelar Gamer. Role Playing Game (RPG) memang unik. Permainan ini hadir untuk PC, konsol gaming PS/XBOX/Wii, dan mobile Android. Jenisnya banyak dan semuanya digandrungi

Ada beberapa pengembang yang secara eksklusif memproduksi permainan RPG hanya untuk perangkat tertentu. Ada juga yang hanya tersedia versi online, tanpa offline.

Nah, kali ini GES-r akan membagikan daftar games RPG yang dapat dimainkan tanpa internet agar hemat kuota untuk perangkat Android dan PC. Check this out !!

7 Game RPG Offline untuk Android 2020

 

1. Cat Runner: Decorate (Gratis – Download Terbanyak)

Permainan Cat Runner sesungguhnya sangat sederhana. Misinya hanya mendekorasi ruangan agar kucing betah dan berlari mengumpulkan poin. Namun dibalik kesederhanaan itu, Cat Runner patut diapresiasi karena sudah mengumpulkan 50jt download di hp. Selain offline, Anda juga bisa bertanding dengan pemain lain secara online.

Mau coba? Langsung unduh di sini ya.

2. Mine Warrior (Berbayar – Top Rated)

Meskipun bersifat berbayar, Mine Warrior dinobatkan sebagai game RPG yang paling banyak mendapatkan rating bintang 5 oleh AppBrain menempati nomor urut 2. Nomor urut 1 diduduki games berbahasa korea.

Judulnya sudah sangat self-explanatory. Beraksi dengan mengalahkan musuh. Power diperoleh dengan menambang. Cukup ringan dimainkan. Tertarik? Anda bisa mengunduhnya di sini.

3. Banner Saga 2 (Berbayar)

Game ini adalah versi terbaru dari The Banner Saga. Alur ceritanya mengusung mitologi Viking. Ada banyak upgrade dari versi sebelumnya. Misalnya taktik baru, RPG baru, karakter, dan ras baru.

Jika tertarik lanjut bisa unduh permainnya di sini karena Banner Saga 2 sudah di mainkan di 10rb gadget.

4. Final Fantasy Brave Exvius (Gratis)

Game RPG android offline ini dikembangkan oleh developer Square Enix juga. Sepertinya, para gamer juga lebih menyukai permainan ini ketimbang di atas. Statistik unduhan sampai lebih dari 10juta adalah buktinya.

Cerita menarik dengan 3 fitur unggulan. Kesederhanaan cerita dan strategi, Player Vs Player battle, adanya grand dan side quest. Tertarik? Langsung buka play store dari smartphone di sini.

5. Evoland 2 (Berbayar)

Genre RPG ini adalah action adventure dengan latar sejarah klasik. Grafik, sistem, dan karakter baru akan semakin meningkat kualitasnya seiring penyelesaian misi. Dimulai dengan grafis monokrom, 2D, lalu berubah ke full 3D.

Versi Evoland pertama ternyata kalah jauh dengan versi kedua ini. Evoland 2 sudah mendapatkan penghargaan Bronze Award dan menjadi Game Of The Week.

Link google play ada di sini ya guys.

6. SoulCraft 2 (Gratis – Action RPG)

Tidak perlu ragu untuk mendownloadnya di sini. Sudah lebih dari 1jt unduhan di play store. Versi SoulCraft pertama memiliki unduhan lebih banyak (10jt).

Peran yang Anda bawakan adalah seorang pahlawan pemburu. Tujuannya membasmi musuh jahat dari ras demon dan angel. Fitur unggulannya berupa multiplayer dengan kualitas grafis yang menyegarkan mata. Terdapat 7 pilihan karakter.

7. Zenonia 5 (Gratis)

Sudah dipasang di 10jt perangkat. Genre yang di usung adalah RPG aksi petualangan.

Alur ceritanya sangat menarik. 4 tingkatan hero. Bisa terhubung dengan pemain global. Kontrol permainan juga cukup mudah tanpa learning curve yang panjang.

Download aplikasinya di play store melalui link ini.

7 Game RPG Offline 2020 untuk dimainkan di PC

 

1. The Witcher 3: Wild Hunt

Digarap dengan apik oleh CD Projekt Red. Berkisah tentang Geralt yang menaklukkan musuh jahat dari kalangan monster mistis dan manusia. Saking bagusnya dan banyak penggemar, Netflix membuat serial film The Witcher yang dibintangi Henry Cavill.

2. Final Fantasy X/X-2 HD Remaster

Bagi penggemar Final Fantasy, sudah selayaknya Anda memilih permainan ini. Grafis yang disajikan sangat baik. Animasinya juga cukup bagus. Versi PC yang ada sekarang merupakan pengembangan dari versi original PS2.

3. Nier Automata

Memainkan peran 2B, Anda bertugas mengalahkan musuh robot dan membantu android lainya yang masih menghuni Bumi. Cerita yang dibangun sangat epik.

4. Nioh: Complete Edition

Waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan Nioh: Complete Edition lumayan panjang. Lusinan jam. Alur permainannya seru. Meskipun dibumbui dengan banyak jalan pintas untuk mencapai level maksimal.

5. Wasteland 2: Director’s Cut

Latar belakang Wasteland 2 adalah perang nuklir antara Amerika dengan Rusia. Anda bisa memilih karakter yang sudah tersedia atau membuatnya sesuai selera. Tidak ada tokoh protagonis selain kemampuan Anda memecahkan misteri pembunuhan.

6. Xanadu Next

Visual yang disajikan sangat sederhana. Mirip era PS 1. Namun begitu, game RPG PC Xanadu Next offline ini ringan dimainkan. Kalau Anda pernah memainkan Diablo, pasti lebih mudah lagi beraksi di game ini.

7. Mass Effect 2

Saat itu bumi dikuasai The Reaper. Commanded Shepard bermaksud mengalahkannya untuk menyelamatkan bumi. Begitulah alurnya. Grafisnya juga bagus. Spesifikasi komputer yang dibutuhkan juga ringan.

Deretan game RPG offline terbaik untuk Android dan PC yang kami pilihkan di atas sudah kami filter dengan banyak kriteria. Terakhir, gamer sejati tidak akan pindah ke game lainnya sebelum berhasil menyelesaikan satu game sampai finish.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *