Fitur Terbaru Instagram Playback
Fitur Terbaru Instagram Playback

Fitur Terbaru Instagram 2021 Playback, Yuk Coba!

Posted on

Ges-r.com Fitur Terbaru Instagram Playback -Sebagai salah satu media sosial dengan jumlah pengguna terbanyak saat ini, Instagram seakan merangkap menjadi platform serba guna. Ya, selain untuk bersosial dengan mengupload foto/video, membuat story, membuat reel, di sini kamu juga bisa berbelanja atau juga mempromosikan sebuah prouk.

Nah, menjelang pergantian tahun ini, Instagram kembali menambahkan fitur baru yang meramaikan tren kilas balik menjelang berakhirnya 2021. Fitur yang disebut dengan Playback ini dapat menampilkan apa yang menurut Insagram sebagai cerita terbaik kamu pada 2021.

“Untuk membantu Anda melihat kembali momen sepesial Anda tahun ini, kami membuat playback dari stories Anda pada 2021. Anda dapat memilih untuk menambah atau mengurangi stories sebelum membagikannya,” ungkap pihak Instagram.

Fitu ini akan tersedia di Instagram selama beberapa minggu kedepan. Pihak Instagram juga menyebut fitur Playback 2021 dengan sebutan “kapsul waktu”.

Cara Membuat Fitur Terbaru Instagram Playback

Nah, jika kamu belum tahu bagaimana cara menggunakan playback IG, berikut ini cara membuat Instagram 2021 Playback.

  1. Buka aplikasi Instagram
  2. Buka stories
  3. Setelah itu pilih stiker yang bergambar 2021
  4. Unggah story tersebut
  5. Berikutnya, lihat story yang baru saja kamu buat
  6. Saat kamu melihat story tersebut, akan muncul banner Playback beserta tombol “View Playback” atau “Lihat Kilas Balik” pada bagian bawah untuk melihat rangkuman stories yang pernah kamu buat selama 2021.
  7. Setelah diklik, kamu akan diberi beberapa pilihan stories dari Instagram.
  8. Kamu juga dapat menghapus atau menambahkan stories di Playback, dengan menekan tombol Next yang berada di bagian bawah pojok kiri.

Para pengguna juga dapat menemukan kumpulan stories Playback yang ditampilkan pada linimasa Instagram Feed. Di situ juga para pengguna dapat menjumpai tombol “View Playback”, jika tombol tersebut diklik, Instagram akan memilih dan merangkum sejumlah Postingan Instagram Stories milik pengguna yang dirasa menarik.

Selain Instagram yang menentukan stories, kamu juga dapat memilih sendiri stories mana yang yang dirasa mencerminkan tahun 2021 untuk dijadikan kilas balik, dan kamu bisa memilih hingga 10 unggahan Instagram Stories.

Itu dia cara untuk membagikan Playback kamu dalam Instagram. Yuk coba fitur Instagram 2021 playback dan lihat kenangan kamu selama satu tahun ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *